Sunday, April 10, 2011

Satu Keluarga Tinggal Di Kandang Ayam

Di tengah berembusnya rencana DPR membangun gedung baru, kesulitan hidup dialami satu keluarga miskin di Sukabumi, Jawa Barat. Keluarga terdiri dari suami istri Halimah dan Cece dan sepuluh anaknya serta seorang nenek tinggal di sebuah kandang ayam. Mereka tinggal di bekas kandang ayam setelah diusir dari kontrakan karena tak mampu membayar.

Penghasilan Cece sebagai buruh serabutan kurang mencukupi untuk membayar kontrakan. Buat makan pun kurang mencukupi. Tak jarang keluarga ini harus menahan lapar karena tak punya sebutir beras.
Dinding kandang ayam pun terbuat dari bambu yang banyak lubang. Sehingga jika malam tiba, mereka berjuang menahan dingin. Atap juga berlubang. Sehingga jika hujan mereka tak bisa tidur nyenyak karena kebasahan, termasuk anak Halimah yang masih bayi.

Lihat video satu keluarga tinggal di kandang ayam DI SINI

No comments:

Post a Comment