Thursday, January 13, 2011

Ada Joki Napi...

Kasiyem (Republik Online)
Nah sambil bolak-balik koran pagi, Saya tertarik dengan berita tentang Joki Napi, wah-wah aneh lagi nih, apa nggak ada kerjaan lagi tuh orang. Aduh dunia hukum tercoreng lagi nih, koq bisa hukum banyak dilabrak, kasus model baru, kirain cuma yang ada joki 3 in 1 yang sekarang jadi mata pencaharian, maksudnya saya cari duit.

Namanya Karni (51th) ditenggarai berani bertukar napi dengan yang namanya Kasiyem, tersangka kasus   pupuk yang terjadi di Lapas Bojonegoro. Kasus penukaran napi tersebut terbongkar setelah ada salah satu  keluarga Kasiyem pada saat menjenguk ternyata bukan Kasiyem malah wanita yang tidak dikenal. Hebohlah saat itu, ada tukar napi di Lapas Bojonegoro. Nah lho koq bisa gitu? Menurut Karni, katanya dia mau ditukar sebagai pesakitan  karena terjerat utang sebesar 7 juta, sehingga dia mau menerima dengan imbalan 10 juta.

Yang kebakaran jenggot siapa? Ya pasti  pihak Kemkumham, Kejaksaan, Kepolisian tentunya dibuat kerepotan dengan kasus yang baru pertama ini, seseorang yang mau mengorbankan hidupnya di balik terali besi, padahal yang lain mah jangan sampai merasakan seramnya hidup di bui.

Saya hanya bisa geleng-geleng kepala aja nih, dengan adanya kasus tersebut berarti ada yang kurang dengan   aturan-aturan yang berlaku sekarang, harus diatur kembali supaya terjadi lagi kejadian seperti ini. Akhirnya yang kena imbasnya adalah orang yang terlibat yang mungkin tidak akan menyangka kejadian akan seperti ini. Siap-siaplah orang-orang yang terlibat di copot dari jabatan-jabatan strategis, kan biasa kalau ada kasus besar dan ada kesalahan prosedur, apalagi disinyalir mencari keuntungan dalam kasus yang terjadi, pasti buntutnya ada yang kena sangsi atau lebih kejam lagi pencopotan jabatan.

Joki Napi berita baru, kasus baru, karena yang saya pernah dengar  yang ada kan jual beli vonis, duh ini jual beli napi weleh weleh.. Saye mah berharap jangan sampai terjadi lagi, dan proses hukum tetap ditegakkan dan tentunya buat aturan yang lebih jelas supaya tidak muncul lagi joki-joki baru yang mau cari duit dan keuntungan.  Karni dan Kasiyem adalah salah satu fenomena baru, dan kalau mau jujur dengan adanya kasus ini semua jadi buka mata ternyata masih ada peluang untuk mencari keuntungan. ***  (Astn)


No comments:

Post a Comment